Kreativitas tanpa batas, 3 kata itu mungkin yang bisa menggambarkan sosok Suharyanto ini.
Di dalam bengkel berukuran 8x10 meter yang berdiri di jalan Playen-gading ini, Suharyanto mampu menyulap mobil sedan membosankan menjadi Lamborghini mewah yang tampak menyenangkan.
Berdasarkan laporan Tribun Jogja, sebuah sketsa mobil Lamborhini Aventador tampak ditempel di dinding bengkel bernama 'High Class Auto Custom'.
Baca Juga : Miliki Mobil Mewah, Lamborghini Raffi Ahmad Jadi Sarang Semut dan Tikus
Sketsa itu digunakan Suharyanto dan koleganya untuk memodifikasi mobil Mitsubishi Galant tahun 2000 milik warga Sleman yang tengah ia kerjakan.
Suharyanto menjelaskan, setidaknya ia butuh waktu 10 bulan untuk menyulap mobil sedan itu agar tampak seperti Lamborghini Aventador.
"Mobil ini sudah 85 persen pengerjaannya, mungkin 2 bulan lagi bisa selesai atau setelah lebaran sudah bisa diambil. Untuk modifikasi mobbil saya dibantu dengan empat orang," ucap Surharyanto, dikutip Grid.ID dari Tribun Jogja.
Uniknya, Suharyanto ini ternyata bukanlah seorang pernah menempuh pendidikan otomotif secara formal.
Baca Juga : Siap Bersaing dengan Verrell Bramasta Dapatkan Natasha Wilona, Hotman Paris: Lamborghini Gue Kasih!
Nyesek, Abidzar Al Ghifari Sampai Lakukan Ini Demi 'Hadirkan' Mendiang Uje di Pernikahan sang Adik, Umi Pipik Auto Mewek
Source | : | Kompas.com,Tribun Jogja |
Penulis | : | Agil Hari Santoso |
Editor | : | Agil Hari Santoso |