Dalam sebuah penelitian di Harvard, orang yang menghabiskan 10 hari berturut-turut di kamar yang didinginkan sampai 16 derajat celcius, secara signifikan meningkatkan tingkat aktivitas lemak coklat.
Orang-orang yang memiliki jumlah lemak coklat lebih tinggi memiliki indeks massa tubuh lebih rendah.
Demikian penjelasan yang dilansir dalam sebuah penelitian yang diterbitkan di New England Journal of Medicine.
Menurut Nitin Kumar, spesialis obesitas dan spesialis berat badan di HSHS Medical Group, bayi cenderung memiliki kadar lemak coklat tinggi.
Namun, seiring bertambahnya usia, tingkat lemak coklat itu menurun.
Orang-orang yang menghabiskan dua jam per hari dalam suhu 18.9 derajat celcius, kehilangan berat badan 0,5 – 1 kilogram dalam tempo enam minggu.
Itulah hasil penelitian yang diterbitkan dalam Journal of Clinical Investigation.
Meski begitu, para ahli tidak menyarankan hal tersebut.
"Saya belum melihat ada penelitian yang menunjukkan keberhasilan penurunan berat badan dengan mandi di bawah shower dingin," kata Spencer Nadolsky.
Nadolsky adalah seorang dokter kesehatan keluarga bersertifikat American Board of Obesity Medicine, dan penulis The Fat Loss Prescription.
(Menikah Muda di Usia 20-an, 7 Selebriti Wanita Ini Tinggalkan Dunia Hiburan Demi Keluarga)
Nyesek, Abidzar Ternyata Sempat Jedotin Kepalanya ke Tembok Usai Tahu Uje Meninggal, Umi Pipik: Dia Nyalahin Dirinya