Melansir laman E Online, ARMY baru mengetahui bahwa cuitan asli telah dihapus, tanpa menyebutkan BTS akan tampil di acara tersebut.
Selain itu, tidak ada tanda-tanda BTS akan tampil di acara The Voice.
Para ARMY mengungkapkan kekecewaan mereka di Twitter.
"Masih menunggu mereka untuk mengirimkan permintaan maaf kepada semua ARMY, yang telah membuang satu jam kita untuk hal yang mereka perbuat," tulis akun @ShiMin_ShiChim.
"#BTSonTheVoice tidak apa-apa jika kalian membuat kesalahan, biarkan kami tahu! Seperti menulis sesuai..Jangan hanya menghapus cuitam,"
"Sertakan beberapa retweet tentang itu, sehingga tidak menimbulkan isu @NBCTheVoice," cuitan akun @youknowvts.
Baca Juga : Bandingkan Ramadan di Indonesia dengan di Luar Negeri, Cinta Laura: di Sini Puasa Lebih Gampang!
"Apakah aku sungguh membuang waktu satu jamku hanya untuk menunggu The Voice yang tidak memberikan alasan tidak menampilkan BTS dan menghapus cuitannya," tulis akun @KeopiQueen.
Hingga artikel ini ditulis, pihak The Voice belum mengunggah pengumuman lanjutan di akun Twitter resmi mereka. (*)
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri
Source | : | E Online |
Penulis | : | Grid Reporter |
Editor | : | Winda Lola Pramuditta |