Grid.ID - Musim hujan ini pasti kita jadi ingin selalu makan ya.
Apalagi ditemani teh hangat dan sepiring mie rebus atau goreng, ditambah dengan cabe atau lada.
Duh jadi ngiler.
(BACA : Lezatnya Pancake yang Lagi Hits di Instagram, Mau Coba? )
Namun, kamu harus ingat.
Walau mie merupakan makanan yang enak dan mudah diolah, ternyata makanan ini tidak begitu bagus untuk kesehatan kita loh.
Berikut alasannya yang telah dilansir Grid.ID dari laman Boldsky.
1. Rendah serat dan protein
Mie termasuk makanan olahan, hal ini bisa membuat berat badanmu bertambah.
Mie juga rendah serat dan protein, sehingga mie bukan pilihan yang baik untuk menurunkan berat badan, dan nggak bikin kamu kenyang.
2. Menyebabkan sindrom metabolik
Sebuah penelitian menunjukkan bahwa wanita yang memakan mie instan dua kali seminggu atau lebih, memiliki resiko lebih tinggi terkena sindrom metabolik, daripada mereka yang tidak makan atau makan kurang dari itu.
3. Mie menagandung Maida
Maida adalah terigu yang digiling, halus dan dikelantang.
Maida sangat buruk bagi kesehatan kita, karena sangat diproses, kaya akan rasa, tapi tidak memiliki nutrisi apapun.
Mie maida juga sarat dengan bahan pengawet dan hanya berisi sumber kalori kosong.
4. Mie memiliki lemak jahat
Mie sarat dengan asam lemak jenuh, atau yang sering disebut trans lemak.
Tak hanya itu, mie juga mengandung minyak nabati, gula, sirup gula, penambah rasa, dan zat aditif lainnya yang tidak baik untuk kesehatanmu sama sekali.
(BACA : Mau Liburan Kamu Lebih Menyenangkan? Ikuti Cara Ini, Dijamin Ketagihan )
5. Mie mengandung MSG
Mie mengandung MSG atau monosodium glutamat.
Zat aditif makanan ini biasa digunakan untuk meningkatkan rasa pada makanan olahan.
Konsumsi MSG yang berlebih, menyebabkan kenaikan berat badan, tekanan darah meningkat, sakit kepala, dan mual.
6. Mie tidak bagus untuk diet
Mie instan sering dikaitkan dengan kualitas makanan yang buruk secara keseluruhan.
Karena mie, orang kekurangan nutrisi penting yang dibutuhkan tubuh
Mie juga secara signifikan mengurangi asupan vitamin A, C, D, kalsium, fosfor, dan zat besi.
7. Mie mengandung sodieum yang tinggi
Sodium memiliki efek negatif bagi orang yang sensitif terhadap garam.
Dan pada umumnya, mie dapat menyebabkan peningkatan tekanan darah, dan juga peningkatan penyakit kardiovaskular.
8. Membuat tubuh kurang bisa menyerap gizi
Anak-anak yang mengonsumsi mie instan, seringkali tidak memiliki kemampuan untuk menyerap nutrisi dari makanan bernutrisi lainnya.
Setelah mengonsumsi mie, banyak anak menunjukkan kesulitan dalam menyerap nutrisi dari makanan, hal itu tentu berbahaya bagi kebutuhan nutrisi pada tubuh.
9. Menyebabkan keguguran
Wanita hamil tidak sharusnya memakan makanan olahan seperti mie instan, namun untuk orang yang sangat menyukainya, lebih baik harus segera menghentikannya.
Ibu hamil yang suka makan mie instan dapat mengalami keguguran saat hamil.
Hal ini karena mie mempengaruhi perkembangan janin.
10. Kegemukan
Mie instan dapat menyebabkan obesitas, karena mengandung lemak dan sodium dalam jumlah besar, yang menyebabkan retensi ari dalam tubuh.
Makan mie setiap hari, dapat menyebabkan kenaikan berat badan lebih cepat.
11. Berisi propilena glikol
Mie mengandung propilena glikol, yang merupakan bahan anti beku yang mencegah helaian mie mengering dengan mempertahankan kelembapan.
(BACA : Ini Dia 5 Koleksi Belt Milik Syahrini dengan Harga yang Selangit, Bikin Kamu Nelen Ludah! )
Tubuh dapat menyerap zat ini, dan dengan mudah menumpuk di jantung, ginjal, dan hati, yang demikian dapat merusak sistem kekebalan tubuh.(*)
4 Arti Mimpi Roti Gandum Bukan Hal Buruk, Pertanda Soal Kesejahteraan Hidup, Berbahagialah
Penulis | : | Justina Nur Landhiani |
Editor | : | Justina Nur Landhiani |