Ia meninggal di University Hospital Zurich dan dikelilingi oleh keluarga terdekatnya.
Dalam sebuah pernyataan, pihak keluarga Niki Lauda mengatakan, "Dengan kesedihan yang mendalam, kami mengumumkan bahwa Niki yang kami cintai telah meninggal dengan damai bersama keluarganya pada hari Senin."
Niki Lauda dianggap sebagai salah satu pembalap terhebat di dunia.
Ia pernah memenangkan kejuaraan F1 pada tahun 1975 dan 1977 dengan Ferrari, dan 1984 dengan McLaren.
Baca Juga: Pernah Bercerai, Cita Citata Jadi Lebih Berhati-hati Pilih Calon Pendamping
Salah satu yang paling diingat dari sosok Niki Lauda tentu tragedi kecelakaan yang menimpanya pada perhelatan Grand Prix Jerman di tahun 1976.
Tepat setahun setelah ia menerima juara dunia untuk pertama kalinya.
Niki Lauda mengalami luka bakar cukup parah dan membuatnya nyaris kehilangan telinga.
Baca Juga: Karakter Spesial yang Hanya Dimiliki Orang yang Lahir di Bulan April, Apa Saja Ya?
Source | : | Daily Mail,BBC |
Penulis | : | Nesiana Yuko Argina |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |