Belum melegalkan pernikahannya secara hukum negara, Tata sempat ditalak oleh Mehdi melalui sambungan telepon pada Januari 2017 lalu.
Namun keduanya memutuskan untuk rujuk dan melangsungkan pernikahan secara resmi pada 26 Maret 2018 lalu.
Baca Juga: Sebut Maia Estianty dan Irwan Mussry Sebagai Pasangan Elegan, Tata Janeeta: Buah Kesabaran yang Dulu
Dilansir Grid.ID dari tayangan Hallo Selebriti yang diunggah kanal YouTube Surya Citra Televisi (SCTV) pada Rabu (22/5/2019), Tata melayangkan gugatan cerai ke Pengadilan Agama Jakarta Barat pada 29 April 2019 lalu.
Gugatan cerai Tata terhadap Mehdi kini telah memasuki tahap persidangan.
Sidang yang digelar pada Rabu (22/5/2019) beragendakan mediasi kedua, tak dihadiri oleh Tata dan Mehdi.
Lantaran hal tersebut, sidang harus diundur dan dilanjutkan pada sidang selajutnya yang direncanakan digelar pada 19 Juni 2019 mendatang.
Dery Febrian selaku kuasa hukum Tata Janeeta menjelaskan jalannya persidangan pada Rabu (22/5/2019).
"Untuk saat ini kebetulan Mbak Tata berhalangan hadir, dan tergugatnya juga tidak bisa hadir jadi hari ini mengudurkan jadwal sidang," paparnya.
Baca Juga: Sosok Irwan Mussry, Suami Maia Estianty, di Mata Tata Janeeta
Viral Polisi Tembak Polisi, AKP Dadang Iskandar Nekat Tembak Juniornya hingga Tewas, Ternyata Sempat Beri Ancaman Ini ke Polisi Lain
Penulis | : | Menda Clara Florencia |
Editor | : | Winda Lola Pramuditta |