Pertanyaan itu adalah, 'tiga hal yang disukai Nindy dari seorang Aska'.
Dan jawaban dari Aska saat itu sedikit mengejutkan.
Ia menuliskan 'tanggung jawab, humoris dan kun fayakun'.
Baca Juga: Pemeran Jasmine di Film ‘Aladdin,’ Naomi Scott Ternyata Rela Bohong Biar Lolos Dapat Peran Ini!
Melihat jawaban sang suami, Nindy tak kuasa menahan tawa, "kun fayakun?"
"Kun fayakun. Apa yang dia mau gue ada. Apa yang dia mau, gue kasih deh," jelas Aska sambil tertawa.
Lucunya, Nindi juga menuliskan satu sifat Aska yang hampir sama seperti yang suaminya itu tuliskan.
Sambil menujukkan kertas jawabannya, Nindy menyebutkan sifat Aska yang ia suka, "penyayang keluarga, tidak pernah bilang gak kalau minta sesuatu, ya kun fayakun itu tadi,"
"Kalaupun misalnya mau menolak, paling cuma bilang nanti dulu. Jadi gak pernah bilang 'NO'. Yang ketiga sepemikiran, ya humoris itu,"
Mendengar jawaban dan penjelasan Nindy, Aska terlihat malu-malu, ia langsung mengecup bibir istrinya itu dengan mesra.
(*)
Penulis | : | Nesiana Yuko Argina |
Editor | : | Nurul Nareswari |