"Lebaran andai kata harus di dalam rutan, saya nggak masalah kok," ungkap Kriss Hatta.
"Bagi saya yang penting putusannya bebas nanti. Itu yang saya incar yang paling utama ya," kata Kriss Hatta.
Dapat merasakan Lebaran di dalam balik jeruji besi dianggap Kriss sebagai pengalaman berkesan dalam hidupnya.
Baca Juga: Jika Penangguhan Penahanan Diterima, Kriss Hatta Bakal Ajak Ibu dan Keluarga Makan Malam Bersama
"Justru lebaran yang paling berkesan bagi saya dan nggak pernah saya lupa '2019 pernah lebaran di dalam penjara'," imbuhnya.
Sama halnya dengan Kriss Hatta, sang ibunda, Tuty Suratinah atau Anna, sangat berharap putranya bisa merayakan Lebaran bersama keluarga di rumah.
Meski keinginannya belum terpenuhi, namun Anna sebisa mungkin menghibur dan membesarkan hati Kriss Hatta.
Baca Juga: Percaya Diri Kalahkan Hilda Vitria Dalam Persidangan, Kriss Hatta Optimis Menang
Anna mengatakan, keluarga akan merayakan Lebaran di rutan bersama Kriss Hatta.
"Semua ini harus dijalani, jadi keluarga kami yang muslim akan berlebaran di LP," ungkap Anna.
"Jadi ya gitu sih menghibur 'kita Lebaran di LP ya Kriss, gitu," tandasnya.
(*)
Viral Polisi Tembak Polisi, AKP Dadang Iskandar Nekat Tembak Juniornya hingga Tewas, Ternyata Sempat Beri Ancaman Ini ke Polisi Lain
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Asri Sulistyowati |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |