Pesta mewah yang digelar di Singapura ini bahkan memerlukan biaya sebesar Rp 2 Miliar.
Hal ini diungkapkan oleh pihak event prganizer yang menyelenggarakan pesta ulang tahun Jordi, yang ditayangkan di acara Selebrita Pagi, dan diunggah TRANS7 OFFICIAL pada Sabtu (15/6/2019).
"Dia menyiapkan akomodasi hotel untuk tamu, dan tentunya ground transportation ya untuk tamu-tamu dari hotel menuju ke venue," ungkap Roro selaku tim event organizer.
Baca Juga: Jarang Beli Mainan Semasa Kecil, Ashanty Kalap Habiskan Rp 17 Juta Saat ke Toko Disney
Untuk pengisi acara, Jordi memilih Marion Jola, dan Rian Ibram sebagai pembawa acara.
"Kemudian untuk pengisi acara, dia kan bawa dari Jakarta juga nih, kebetulan mc nya Rian Ibram, lalu entertainment nya Marion Jola, itu juga pasti difasilitasi," ungkap Roro.
Bahkan untuk 8 tim event Organizer juga mendapat fasilitas dari Jordi Onsu.
"Kami event organizer, kita berdelapan dari Jakarta juga, jadi kita diakomodosai hotel atau penginapan, kemudian mobil, ground transportation, sama tiket pesawat.
Untuk menyelenggarakan pesta mewah tersebut Jordi menghabiskan uang sebanyak Rp 2 miliar.
"Kalau angka yang masuk di aku, di 200.000 dolar Singapura," ungkap Roro.
Baca Juga: Lakukan Tiga Gerakan Berikut, Cara Mudah Deteksi Stroke dan Jantung
Jumlah 200 ribu dolar Singapura jika dikonversikan dalam rupiah setara dengan Rp 2 miliar.
5 Rekomendasi Drakor Ju Ji Hoon yang Wajib Ditonton, Terbaru Ada Love Your Enemy
Penulis | : | Grid Reporter |
Editor | : | Winda Lola Pramuditta |