"Jadi inilah single pertama gue dan ibu saya, namanya Moon, judul lagunya Will You Dance With Me," sambungnya.
"Kenapa namanya Moon, sebenarnya mom and son disingkat jadi Moon," ungkap Bams.
Meski kompak dalam kolaborasi, Bams mengaku awalnya cukup sulit mengajak sang ibu untuk membuat single tersebut.
Baca Juga: Luncurkan Single Pertamanya Berjudul 'Ulangi', Aaliyah Ngaku Buat Lagu Cuma 3 Jam
Akan tetapi seiring berjalannya waktu, Desiree akhirnya bersedia menerima ajakan putranya tersebut.
"Ajaknya enggak gitu susah, tapi ngeyakininnya yang susah. Dia iya-iya aja tapi ragu 'bisa enggak ya'," ungkap Bams.
"Memang sebenernya let it flow, hanya pengin celebration hubungan saya dan ibu saya."
"Karena memang saya suka nyanyi berdua dan saya nyambung ngomongin seni sama ibu saya, jadi ya kita bikin single saja," paparnya. (*)
Penulis | : | Corry Wenas Samosir |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |