Jokowi kemudian bertanya, "Ade kalau belajar berapa jam?"
"Dua jam," jawab Ade.
Jokowi bertanya kembali, "Biasanya belajar apa saja dua jam itu?"
"PKN, IPA, dan IPS," jawab Ade.
Jokowi mengatakan, belajar PKN atau Pendidikan Kewarganegaraan pasti belajar Pancasila
Jokowi kemudian meminta Ade menyebutkan satu per satu sila pada Pancasila itu.
Dengan cukup lancar, Ade sukses melafalkan Pancasila.
(BACA : Alasan Ahok Gugat Cerai Istrinya Tak Bisa Diterima Jika Melihat 5 Fakta Veronica Tan Ini! )
Seusai menyebutkan satu per satu sila pada Pancasila, Ade tampak senyum-senyum.
Hal itu menggoda Presiden Jokowi melontarkan guyon.
"Ngapain kamu senyum-senyum? Hanya senyum-senyum, ya, (minta) apa? Mau apa? Mau minta sepeda juga?" tanya Jokowi.
Tak diduga-duga, Ade menjawab, "Tidak mau." Dia mengatakan, sepeda yang seharusnya ia dapat lebih baik ditukar saja dengan laptop.
Jokowi pun memenuhi keinginan pemuda tersebut.
"Ya sudah, saya beri laptop untuk Ade. Karena enggak bawa laptop, nanti saya antar ke rumah atau ke sekolah. Paling lama besok sudah sampai pasti," ujar Jokowi yang disambut sorak sorai dan tepuk tangan dari pelajar dan tamu yang hadir di acara itu.
Berita Ini Pernah Tayang di Kompas.com dengan Judul "Pelajar Tunanetra Ini Minta Sepeda Ditukar Laptop ke Jokowi..."
Pak Tarno Derita Sakit Stroke, Istri Pertama Ngaku Ogah Jenguk Gegara Kelakuan Bini Muda: Pelakor Itu!
Penulis | : | Arif B Setyanto |
Editor | : | Arif B Setyanto |