Cewek Korea yang senang dengan budaya Indonesia itu juga mengungkap jenis berita yang biasa diangkat dalam berita Korea.
"Biasanya berita-berita Indonesia yang diangkat di Korea paling banyak tentang gempa atau letusan gunung berapi, jarang ada berita-berita yang menyenangkan," ucap Jisun.
Namun, Jisun pun mengaku tersentuh dengan berita aksi driver ojol yang memberikan jaketnya kepada tunawisma tanpa busana itu.
Baca Juga: Diduga Kelelahan, Seorang Driver Ojol Meninggal Dunia di Atas Kendaraannya Sendiri
"Setelah baca berita ini aku merasa hangat dan sangat terharu. Nah ini judul beritanya 'Laki-laki Tanpa Busana Sama Sekali dan This is Indonesia, ini judul berita Korea," ucap Jisun mengawali videonya.
Jisun pun lantas membacakan isi berita yang bertuliskan bahasa Korea itu.
Tak hanya itu, Jisun juga membacakan beberapa komentar netizen Korea Selatan yang ikut merasa terharu dengan aksi driver ojol yang viral tersebut.
"Sebenarnya, ini bukan tindakan yang mudah," tulis salah satu komentar netizen Korea Selatan yang mendapat banyak like.
"Ini adalah humanitas, berita ini membuat hatiku menjadi hangat. Kalau aku nemu situasi begini, apakah aku bisa melakukan seperti dia? Aku akan berusaha untuk menjadi orang yang bisa melakukan (kebaikan) seperti dia," tulis netizen Korea Selatan yang lain.
"Lihat aja mudah, tapi pasti aku juga ragu-ragu kalau lihat pemandangan begitu," imbuh yang lain.
Baca Juga: Ketahuan Mengintip Cewek Mandi, Driver Ojol Kelabakan Tikam Korban dengan Gunting!
"Tidak semua orang bisa melakukan tindakan baik. Walaupun kaya, berkecukupan, dan punya pekerjaan baik," tukas yang lain. (*)
Dikatain Songong, Abidzar Beri Jawaban Ini Saat Disinggung Soal Sintya Marisca: Kalian yang Halu Aku yang Dihujat!
Source | : | YouTube,Twitter,kompas |
Penulis | : | Novita Desy Prasetyowati |
Editor | : | Novita Desy Prasetyowati |