Setiba di Jakarta, Hotman belum bisa langsung mengurus kartu tersebut ke pihak provider karena pada hari itu gerai provider tutup.
Hotman baru mengurus kehilangan kartu ke pihak provider pada 29 Juli.
Setelah itu, Hotman baru kembali mengaktifkan akun Instagram-nya.
Saat diaktifkan, Hotman mengaku tak menemukan hal-hal yang aneh.
"IG-nya mulai hidup dan enggak ada apa-apa. Makanya gue juga bingung, pornografi yang mana? Gue enggak pernah lihat. Gitu lho," ujarnya.
Baca Juga: Kimi Hime Penuhi Undangan Menkominfo Mengenai Konten YouTubenya
Hotman mengaku kebingungan dilaporkan ke polisi oleh Farhat Abbas.
Oleh sebab itu, baru-baru ini Hotman membuat sayembara.
Ia akan memberikan uang Rp 10 miliar dan sebuah Lamborghini bagi siapa pun yang dapat menemukan konten porno yang pernah diunggah dalam instagram pribadinya tersebut.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Dilaporkan soal Pornografi, Hotman Paris Tunjukkan Bukti Kehilangan HP"
Nyesek, Abidzar Ternyata Sempat Jedotin Kepalanya ke Tembok Usai Tahu Uje Meninggal, Umi Pipik: Dia Nyalahin Dirinya
Penulis | : | None |
Editor | : | Nailul Iffah |