Seperti dikutip dari Grid.ID dari Netizenbuzz, begini komentar dari netizen tersebut.
"Aku melihat Instagram Ha Ji Won dan melihat komentar dua hari lalu dari fans Jepang yang memintanya untuk menelepon adiknya.
Beberapa bahkan mengartikan ucapan fans Jepang itu ke dalam bahasa Korea.
Sepertinya adiknya memposting sebuah foto dirinya yang mengiris pergelangan tangannya.
Ia juga menuliskan 'Tolong aku' sebelum menghapusnya lagi.
Seandainya dia melihat komentarnya saat itu," tulis netizen tersebut.
Netizen lain juga memberikan semangat untuk Ha Ji Won yang sedang berduka.
Seperti, "Benar-benar mengejutan, aku tahu ini tidak akan membuatnya lebih baik tapi ku harap Ha Ji Won menemukan kekuatannya."
"Ku harap Ha Ji Won dan keluarganya tetap kuat."
(BACA: Makan Bareng dan Datangi Konser BTS, Ha Ji Won Bocorkan Alasannya Dekat Dengan V)
Upacara pemakamannya sendiri telah dilakukan pada Senin (22/1/2018).
Pemakamannya dilakukan secara privat oleh keluarga dan kerabat dekat.
Selamat jalan, Jeon Tae Soo. (*)
Penulis | : | Atikah Ishmah W |
Editor | : | Atikah Ishmah W |