Menurut majalah The Earth, yang diterbitkan oleh Geological Museum of China, lebih dari 60 jembatan kaca sedang dibangun atau telah selesai secara nasional pada November 2016.
Pada tahun 2017, lebih banyak jembatan kaca muncul.
( BACA JUGA: Nokia 10, Ponsel Kekinian Dengan Kamera Multi Lensa )
Terutama di provinsi-provinsi yang didominasi dengan pegunungan, seperti Jiangxi, Hunan dan Yunnan.
Provinsi-provinsi ini membanggakan setidaknya lima jembatan kaca.
"Berjalan di jembatan tembus pandang sangat menarik dan menegangkan," kata Li Jinxiang, penduduk Hefei, ibu kota Anhui.
"Anda merasa gugup dengan setiap langkah yang Anda ambil," katanya.
( BACA JUGA: Menyambut Imlek, yuk Bikin Lampion-lampionan Dari Kertas, Gampang Banget! )
Kecenderungan ini juga menyebabkan banyak video viral merekam aksi turis berjalan di jembatan.
Banyak dari rekaman video tersebut menunjukkan ekspresi pengunjung menangis, tertawa dan berbaring di jembatan, menolak untuk berjalan terus karena adanya efek LED yang menipu.
Tapi fenomena itu juga mendapatkan beberapa kritikan.
Di kota Anqing di Anhui, berjejer platform kaca yang dibangun di atas batu raksasa.
( BACA JUGA: Di Balik Cantiknya Pasir Pantai Hawaii, Ternyata Ada Hal Menjijikkan yang Nggak Terduga )
Ini adalah daya tarik utama kawasan wisata Jushi Mountains.
Ada yang berpendapat bahwa membangun struktur seperti itu bisa merusak pemandangan alam.
Yimu, pakar pariwisata berpengalaman, mengatakan, "Alih-alih membabi buta mengikuti tren pembangunan jembatan, pihak berwenang lebih baik mengeluarkan uang untuk memperbaiki infrastruktur pariwisata".(*)
4 Arti Mimpi Roti Gandum Bukan Hal Buruk, Pertanda Soal Kesejahteraan Hidup, Berbahagialah
Source | : | THE STAR |
Penulis | : | Nindya Galuh Aprillia |
Editor | : | Nindya Galuh Aprillia |