Kolase Instagram @aniyudhoyono dan @annisayudhoyono
Annisa Pohan kenang perayaan ulang tahun putrinya tahun lalu
"Terharu menemukan ini di Feed IG Memo, tahun lalu karena Saya dan Mas Agus naik haji, dan kebetulan di hari lahirnya akhirnya Aira yang tidak pernah ditinggal lama oleh saya diajak liburan sebagai penghiburan dan hadiah ulang tahunnya oleh Pepo Memo. @almirayudhoyono please baca perasaan sayang Memo ini untuk Aira ," tulis Annisa Pohan di kolom caption.
Di kolom caption, Ani menceritakan prosesi kelahiran Aira yang bertepatan dengan hari Kemerdekaan RI yang ke 63.
View this post on Instagram
Terharu menemukan ini di Feed IG Memo, tahun lalu karena Saya dan Mas Agus naik haji, dan kebetulan di hari lahirnya akhirnya Aira yang tidak pernah ditinggal lama oleh saya diajak liburan sebagai penghiburan dan hadiah ulang tahunnya oleh Pepo Memo. @almirayudhoyono please baca perasaan sayang Memo ini untuk Aira. . #Repost @aniyudhoyono ・・・ Saya teringat 17 Agustus 2008 sekitar pukul 05.00, sudah memakai sanggul, saya dan pak SBY menunggui kelahiran cucu yang pertama di RSPI. Karena kesehatan mommy Annisa, dokter menyarankan proses kelahiran secara caesar. Ada 3 pilihan tanggal yang diberikan oleh dr Azen, yaitu tanggal 15, 16, atau 17 Agustus. Annisa dan Agus memilih tanggal di mana paling lama bayi diperbolehkan berada di dalam rahim Annisa. Almira Tunggadewi Yudhoyono, lahir dengan selamat, tepat di Hari Kemerdekaan RI ke-63. Alhamdulillah. Setelah kelahirannya tuntas, kami bergegas kembali ke Istana, karena pak SBY harus memimpin upacara Detik Detik Proklamasi di halaman Istana Merdeka. Kami berdua tak bisa menyembunyikan kebahagiaan itu. Rasanya sepanjang upacara berlangsung, wajah kami berbinar-binar karena bahagia. Saya kira perasaan itu pula yang dirasakan oleh setiap kakek dan nenek ketika mendapat anugerah cucu dari Yang Maha Kuasa. Tak bisa dipungkiri kelahiran cucu-cucu memang menambah warna dalam kehidupan kita. Tanpa terasa, 10 tahun sudah usia Aira. Kami bersyukur dia tumbuh sehat, tingginyapun sudah hampir sama dengan saya. Biasanya Aira memperingati hari lahirnya bersama papy dan mommynya. Kali ini tidak bisa, karena AHY dan Annisa sedang menjalankan ibadah haji di tanah suci. Aira tidak berkecil hati memperingati HUTnya yg ke-10 ini bersama teman-teman pepo dan memonya.
A post shared by Annisa Pohan (@annisayudhoyono) on Aug 18, 2019 at 10:36pm PDT
Sebelum melaksanakan upcara bendera di Istana Merdeka, SBY dan Ani menemani Annisa Pohan yang tengah melahirkan.
Baca Juga: BERITA TERPOPULER: Aksi Sopan Jan Ethes Saat Bertemu Annisa Pohan di HUT Kemerdekaan RI ke-74 sampai Prada DP Hamili dan Antar Kekasihnya ke Dokter
Annisa Pohan melahirkan dengan proses operasi caesar, dan memilih tanggal 17 Agustus.
Ani Yudhoyono bahkan telah mengenakan sanggul saat menunggu kelahiran cucu pertamanya.
Setelah sang cucu lahir, SBY dan Ani bergegas ke Istana Merdeka untuk mengikuti upacara bendera.
Baca Juga: Lambaikan Tangan Ke Kamera Hingga Lompat-lompat Minta Salaman Ke Annisa Pohan, Jan Ethes Sukses Bikin Gemas Netizen
PROMOTED CONTENT
REKOMENDASI HARI INI
TTS - Teka - Teki Santuy Eps 119 Petualangan Kuliner Dunia