Setelah lulus dari SMK 1 Pekalongan, perempuan kelahiran 14 Januari 1991 ini melanjutkan studinya tentang fashion ke jenjang yang lebih serius.
Dian Pelangi melanjutkan sekolah di Ecole Superieur des Arts et Techniques de la Mode (ESMOD).
Kemudian ia lulus pada tahun 2008 dengan nilai yang cukup tinggi.
( BACA : Ini Cara Vivi Zubedi Membuat Kain Tenun Tradisional Agar Dilirik Penikmat Fashion Dunia)
Pemilik butik Dian Pelangi ini juga bergabung dengan Asosiasi Perancang Pengusaha Mode Indonesia (APPMI) pada tahun 2009.
Pada waktu itu Dian Pelangi menjadi anggota termuda dalam perkumpulan Perancang itu.
Di tahun 2009 itulah, perempuan berusia 27 tahun ini mengawali karirnya sebagai desainer di kancah Internasional.
( BACA : Kegiatan Mencuci Lebih Mudah dengan Mesin Cuci LG Smart Inverter 67Watt)
Saat itu, untuk pertama kalinya Dian Pelangi mengikuti Fashion Show di Melbourne, Australia. (*)
Suaminya Maju Jadi Cawagub Jatim di Pilkada 2024, Arumi Bachsin Pamer Gelendotan Manja Sembari Beri Doa Terbaik untuk Emil Dardak
Penulis | : | Irma Joanita |
Editor | : | Irma Joanita |