Asia Wire Monyet ini berwarna merah setelah tubuhnya disiram cat oleh orang iseng.
Lu Cheng-lin sedang berjalan-jalan menyusuri taman mengaku melihat binatang yang dikiranya spesies monyet berwarna merah cerah.
Namun ketika mengamati lebih dekat melalui lensa kameranya, dia menyadari bahwa hewan itu kera batu Formosa atau kera Taiwan biasa.
Hanya saja, warna bulunya terkena siraman cat merah.
Lu justru menggambarkan situasi tersebut sebagai hal yang menyedihkan.
"Monyet itu tampak sedih dan sendirian,' ujarnya.
Para ahli meyakini kera itu kemungkinan mengalami trauma atau syok setelah warna bulunya berubah merah.
Baca Juga: Blak-blakan Ngaku Ansos, Andhika Pratama: Temen Gue Tuh Gak Banyak!
Warna merah cerah kemungkinan dianggap aneh bagi kawanannya sehingga membuatnya disingkirkan.
Departemen Pertanian Wilayah Yilan menduga, terpaparnya monyet itu dengan cat merah kemungkinan karena hewan tersebut telah ditangkap dan sengaja disemprot atau disiram dengan cairan.
Nyesek, Abidzar Al Ghifari Sampai Lakukan Ini Demi 'Hadirkan' Mendiang Uje di Pernikahan sang Adik, Umi Pipik Auto Mewek
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | None |
Editor | : | Ulfa Lutfia Hidayati |