Laporan Wartawan Grid.ID, Novia Tri Astuti
Grid.ID - Baru-baru ini seorang pria asal Malaysia menceritakan bagaimana istrinya berjuang melawan penyakit mental.
Kisah suami yang sangat sabar dan tulus merawat istrinya saat depresi berat hingga ingin mengakhiri hidup ini viral di Facebook.
Tak hanya mengakhiri hidupnya sendiri, Husna bahkan hampir menikam suaminya itu.
Melansir dari World of Buzz pada Sabtu (7/9/2019), postingan Facebook itu telah dibagikan sebanyak 24 ribu kali dan menuai lebih dari 5 ribu komentar netizen.
Baca Juga: Dengan Uang Rp 100 Ribu, Wanita Riau Ini Sewa Pembunuh Bayaran untuk Habisi Nyawa Suaminya
Pria asal Malaysia itu setia mendampingi Husna yang tengah menderita depresi selama 4 tahun.
Mengetahui niat sang istri yang ingin bunuh diri membuat Najmi sebagai suami tak bisa tinggal diam.
Menurutnya itu adalah momen paling bersejarah dalam hidupnya, di mana ia harus menentukan banyak pilihan dan keputusan.
Ia juga merasa harus bertanggung jawab dan berjuang melawan depresi istrinya.
Najmi mengaku bahwa ia tidak memiliki banyak pengetahuan tentang depresi.
Ketakutan, rasa tidak aman, kecemasan dan sebagainya mulai membanjiri pikirannya.
"Itu adalah momen penting dalam hidup kami karena di sinilah kami memulai pertempuran melawan depresi. Aku harus mengatasi masalah ini, karena dia adalah istriku," ungkap Najmi.
"Dia percaya padaku, aku harus membantu. Yang penting bagiku sebagai suami, aku bertanggung jawab untuk menyembuhkan istriku,” terangnya.
Najmi menceritakan jika istrinya terus menerus membencinya, ia merasa tidak diperhatikan, merasa tidak dicintai hingga ingin mengakhiri hidup.
Obat mungkin telah membantu istri Najmi dengan mengurangi perasaan amarah dan sedih, tetapi serangan panik masih sering tak terduga.
"Teriakan dan ratapan itu normal. Tapi dia medobrak pintu kamar dengan sekuat tenaga dan memecahkannya. Dia sepertinya kehilangan semua akal sehat dan mencoba menusukku dengan kunci,” ucap Najmi.
Kekacauan susasana waktu itu juga disaksikan oleh kedua putrinya.
Anak-anak yang menyaksikan kejadian itu tentu saja mendapat dampaknya.
Namun Najmi mencoba memberi tahu kedua anaknya sebaik mungkin.
"Aku harap anak-anak akan akan bangga jika ibunya telah selamat dan berhasil melawan penyakit itu," terangnya.
Sebelum mengakhiri postingannya di Facebook, Najmi juga menambahkan pesan kepada semua orang dan pembacanya.
Baca Juga: Menolak Diceraikan Istri, Pria Ini Nekat Gantung 4 Anaknya Menggunakan Sabuk Hingga Tewas
"Kita harus dewasa dan mengatasinya sebaik mungkin karena depresi dapat bersembunyi di balik senyum dan suasana baik," terangnya.
"Bagi kami, perjuangan kami belum berakhir, kami belum selamat, tetapi aku mencintai istriku dan anak-anakku," lanjutnya.
"Aku tidak akan membiarkan depresi menghancurkan keluargaku dan aku akan memastikan untuk lebih kuat dari ini," pungkasnya. (*)
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku
Source | : | World of Buzz |
Penulis | : | Novia |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |