"Dari Geneva PBB, suara Bu Elza Syarief kami sampaikan, hukum tanpa tebang pilih tegakkan selalu," tulis Farhat dalam postingan tersebut.
Kala itu Farhat mengunggah video suasana di dalam ruang sidang PBB di mana para delegasi saling berhadapan untuk dengar pendapat.
"Saya berharap penghargaan atau penghormatan hak asasi manusia dimulai dari Indonesia ya.
"Para orang-orang terkenal dan para tokoh-tokoh itu harus hati-hati menjaga mulutnya.
"Karena menghina itu adalah merupakan penindasan terhadap hak asasi manusia.
"Oleh karena itu, pemerintah Indonesia khususnya Pak Jokowi dan Bapak Kapolri untuk menghukum berat orang-orang yang menghujat di media sosial, penghinaan, dan menghina dengan cara-cara kekerasan baik fisik maupun psikis.
"Oleh karena itu kasus Ibu Elza Syarief ini dapat diproses dan segera ditangkap para pelaku-pelakunya.
"Dan dihentikan acara-acara televisinya.
"Dan mudah-mudahan tidak terjadi lagi terhadap siapa saja di Indonesia," kata Farhat dalam video tersebut.
Source | : | YouTube,Instagram |
Penulis | : | Andika Thaselia |
Editor | : | Andika Thaselia |