LSZ pun dirawat di ICU, dan ia sempat sadar. Saat sadar LSZ sempat meminta minum pada ayahnya karena ia merasa sangat haus.
Meski sudah sadar, kondisi LSZ justru memburuk sesudahnya hingga akhirnya ia menghembuskan napas terakhirnya di rumah sakit.
Masih mengutip dari Kompas.com, Wahyu dan istrinya mengaku ikhlas dengan kepergian putra mereka.
Mereka tidak ingin memperpanjang kasus ini dengan melaporkannya ke pihak kepolisian.
"Kita sudah ikhlas ya, kita anggap itu sudah menjadi takdir," kata Wahyu seperti yang Grid.ID kutip dari Kompas.com.
Ia mengatakan, pihak komite sekolah pun sudah bertanggung jawab atas pemberian makanan tambahan tersebut.
Disebutkan pihak sekolah akan melakukan mediasi dengan pihak keluarga terkait peristiwa ini. (*)
Sosok ini Syok Lihat Penampilan Ammar Zoni di Penjara, Makin Ganteng Seperti Saat Masih Jadi Artis
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Maria Andriana Oky |
Editor | : | Maria Andriana Oky |