Pasalnya, semakin banyak di-bully, justru tawaran endorse Kumalasari jadi semakin meningkat.
"Karena terlalu banyak akun medsos, mereka itu kan mencari endorse.
"Dengan mereka ngomongin aku itu, endorse-nya juga banyak," lanjut Kumalasari.
Baca Juga: Pernah Satu Sinetron Bareng, Marshanda Bongkar Sifat Asli Barbie Kumalasari
Kumalasari mengatakan memang saat ini follower-nya di Instagram baru mencapai angka 500 ribu lebih.
Namun, dengan angka yang belum mencapai jutaan saja, Kumalasari mengaku sanggup mendapatkan hasil endorse sampai ratusan juta Rupiah.
"Aku kan sekarang (jumlah follower di Instagram) masih 500 ribu lebih gitu.
"Udah banyak endorse-nya.
"Endorse aku mahal-mahal lho, ratusan juta," seloroh Kumalasari.
Jawaban Kumalasari ini langsung disambut pekikan para panelis yang kagum atas pencapaian dirinya.
Baca Juga: Sindir Barbie Kumalasari, Boy william: Gue suka Banget Orang Seperti Itu, yang Rada-rada Halu Gitu!
Namun, Arkhoy menyentil Kumalasari agar tak lupa dengan pajak.
"Awas pajak, awas pajak," celetuk Arkhoy.
"Itu dibayar pajak nggak tuh?" timpal presenter Andini Effendi.
"Pengacara pasti ngerti pajak lah, Khoy," imbuh Ojip yang kemudian disambut senyum oleh Barbie Kumalasari.
(*)
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Andika Thaselia |
Editor | : | Andika Thaselia |