Grid.ID - Gugatan cerai yang dilayangkan Bopak Castello terhadap istri pertamanya, Putri Mayangsari masih dalam proses.
Meski begitu, Bopak Castello menginginkan anaknya dari Putri Mayangsari untuk di-tes DNA.
Tes DNA diajukan Bopak Castello lantaran anaknya dari Putri Mayangsari dianggap mirip seperti bule.
Seperti yang diketahui, sebelumnya komedian itu sempat menggugat Putri Mayangsari pada 2014 silam.
Namun, proses perceraian di pengadilan tak kunjung dilanjutkan.
Kemudian, Bopak mengajukan gugatan cerai terhadap istri pertamanya itu pada 15 April 2019 lalu.
Perseteruan antara Bopak Castello dengan Putri Mayangsari semakin memanas lantaran paras sang anak yang berwajah bule.
Hal tersebut seperti pengakuan Putri Mayangsari pada awak media beberapa waktu lalu.
"Ya mungkin Bopak dari teman-temennya dikompor-komporin katanya anaknya kayak bule, karena nggak mirip sama dia."
Baca Juga: Ironis! Bopak Castello Minta Anaknya Tes DNA Kala Sang Anak Merindukan Dirinya
Fitri Salhuteru Spill Chat Lolly yang Ngaku Akan Dibunuh Nikita Mirzani: Anaknya Sebut Dia Iblis
Source | : | YouTube,Grid.id |
Penulis | : | Novita Desy Prasetyowati |
Editor | : | Novita Desy Prasetyowati |