Baca Juga: Jawaban Bijak Audy Item Saat Ditanya Keinginan untuk Diet!
Tujuh tahun mengarungi bahtera rumah tangga, Audy rupanya memiliki satu hal yang belum dapat ia wujudkan untuk Iko.
"Satu hal yang belum bisa aku wujudkan untuk kamu adalah aku khatam Alquran," ungkapnya.
"Aku pengin ibadah aku bagus, kamu juga insyaAllah bisa terus membimbing aku sama anak-anak supaya lebih bagus lagi agamanya," imbuhnya.
Baca Juga: Unggah Video Adu Jotos dengan Dave Bautista, Iko Uwais Digoda Audy Item
"Semoga nanti kita berdua bisa kasih contoh yang baik buat anak-anak," tandasnya.
Apa yang disampaikan Audy membuat Iko tak bisa berhenti memandang lekat wajah perempuan di hadapannya itu dengan penuh cinta.
Setelah ungkapan cinta itu berakhir, Robert Harianto berujar, "Mas Iko ada persembahan terakhir dari Mbak Audy".
Baca Juga: Unggah Foto Mengenakan Hijab, Audy Item Banjir Pujian!
Iko hanya merespon singkat, "Oh. Wow".
Audy kembali mengubah posisinya mengadap sang suami.
Perlahan dengan ekspresi terdalamnya, musisi 36 tahun itu menyanyikan potongan lagu Pencuri Hati.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Nesiana Yuko Argina |
Editor | : | Deshinta Nindya A |