Tak cuma itu, mereka juga ramai-ramai menyalami satu per satu petugas polisi yang berbaris rapi.
Pada pukul 17.15 WIB masih tampak puluhan mahasiswa di lokasi, namun sudah tak ada orasi dari mereka.
"Silakan ambil posisinya, kita akan kembali ke ruang-ruang akademik kita. Hidup mahasiswa!" seru orator. "Hidup!" sahut peserta aksi.
Bahkan ada juga yang menyempatkan diri untuk berfoto bersama aparat.
Selain itu, melansir dari Tribunnews pada Selasa (1/10/2019), sekitar pukul 14.25 WIB, massa mahasiswa menggelar demo di dekat flyover Jalan Gerbang Pemuda.
Ratusan mahasiswa itu tampak mengenakan baju almamater kampus mereka masing-masing.
Mereka juga tampak memberikan beberapa tangkai bunga kepada aparat yang berjaga.
Pembagian bunga itu sebagai simbol duka terhadap rekan-rekan mahasiswa yang gugur saat mengikuti demontrasi menolak RKUHP dan UU KPK.
Sebelumnya massa juga tampak menggelar long march dari depan TVRI hingga flyover Jalan Gerbang Pemuda.
Keluarga Kim Sae Ron Sempat Tak setuju Putrinya Pacaran dengan Kim Soo Hyun, sang Aktor Berikan Alasan Ini
Source | : | Kompas,Tribunnews |
Penulis | : | Siti Maesaroh |
Editor | : | Nindya Galuh Aprillia |