Laporan Wartawan Grid.ID, Dianita Anggraeni
Grid.ID – Artis sekaligus model seksi Gusti Rosaline mengaku telah dianiaya oleh suami sirinya yang merupakan seorang mantan sekjen partai Nasdem, Patrice Rio Capella.
Penganiayaan tersebut terjadi pada Kamis (15/2/2018) malam, di apartemen Batavia, Jakarta Pusat.
Dikatakan Razman Arif Nasution, selaku kuasa hukum Gusti, motif pemukulan yang dilakukan oleh mantan anggota DPR RI periode 2014-2019 tersebut karena sempat terjadi pertengkaran.
(Ini Dia Pejabat yang Diduga Melakukan Penganiayaan Pada Artis Seksi Gusti Rosaline!)
"Penyebabnya mereka bertengkar karena rumah tangga.”
“Beberapa waktu yang lalu ada yang melakukan pengrusakan (apartemen Gusti) itu,”
“Dan patut diduga yang melakukan pengrusakan kediaman (Gusti) itu adalah istri pertama dari Patrice Rio Capella," jelas Razman yang ditemui di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Jumat (16/2/2018).
(Gusti Rosaline Diduga Dianaya Setelah Pernikahan Sirinya dengan Seorang Pejabat Terbongkar)
Menurut pemain film 'Rumah Bekas Kuburan' tersebut, pemukulan itu bukanlah yang pertama kali dilakukan sejak Gusti menikah siri dengan Patrice selama setahun.
"Menurut Oca (panggilan Gusti Rosaline, red), ini sudah sering terjadi, makanya mama dan papinya marah, karena Oca menutupi selama ini.”
“Karena ini sudah enggak bisa menghindar lagi akhirnya Oca jujur kalau sering (dipukuli)," papar Razman.
(Ini Pesan Gusti Rosaline Kepada Suami Sirinya yang Seorang Pejabat)
Akibat penganiayaan tersebut, terdapat beberapa luka yang diterima oleh Gusti yaitu pada bagian punggung, tangan, leher dan bibirnya.
Proses hukum pun sedang dilakukan oleh pihak Gusti.
Ia sudah melaporkan hal ini atas dugaan penganiayaan dengan pasal 351 Ayat 1 KUHP.
(Pakaian Dalam Dicuri, Gusti Rosaline Lapor Polisi)
Laporan Polisi nomor: LP/896/II/2018/PMJ/Dit. Reskrimum, dengan ancaman hukuman 2 tahun 8 bulan penjara. (*)
Penulis | : | Okki Margaretha |
Editor | : | Okki Margaretha |