Sekitar 27.000 anggota pasukan bela diri Jepang serta petugas pemadam kebakaran, polisi dan anggota penjaga pantai dikirim untuk menyelamatkan orang-orang yang terdampar di prefektur Nagano Jepang tengah dan di tempat lain, kata pemerintah.
NHK mengatakan bahwa luasnya kerusakan baru diketahui, sebab beberapa daerah masih terendam banjir.
Akibat bencana tersebut sekitar 425.000 rumah tidak memiliki aliran listrik.
Sementara itu pemerinta menyampaikan belum dapat menyalakan listrik selama beberapa minggu kedepan.
Sebab, di Fukushima utara ibukota Tokyo, Electric Power Co melaporkan pembacaan arus listrik tidak teratur.
Sementar itu, dari sensor yang memantau air di pabrik nuklir Fukushima Daiichi masih lumpuh.
(*)
Source | : | Strait Times |
Penulis | : | Novia |
Editor | : | Nindya Galuh Aprillia |