Baca Juga: Resmi Gabung ke Agensi Hyeri Girls Day, Song Ji Hyo Siap Main Film Baru
Namun ia menyadari, apapun anggapan itu bisa muncul karena pada dasarnya setiap orang memiliki pemikiran yang berbeda-beda.
"Saya tidak berpikir (Kim Ji Young: Born 1982) akan menimbulkan masalah sebesar ini. Ini luar biasa dan itu tidak terasa nyata," ungkapnya.
"Jujur, saya tidak memahaminya. Tetapi saya pikir itu bisa menjadi kontroversial karena orang dapat memiliki pemikiran yang berbeda," jelasnya.
Baca Juga: Hasil Autopsi Sulli Diungkap, Kepolisian Tegaskan Tidak Ada Tanda-tanda Pembunuhan
"Sampai sekarang, saya hanya mendengar orang-orang yang telah mengekspresikan pikiran mereka," lanjutnya.
"Saya pikir dari orang-orang yang belum menyuarakan pendapat mereka, akan ada lebih banyak orang yang memiliki pendapat yang sama dengan saya," pungkasnya.
Memerankan karakter sebagai ibu rumah tangga bukan hal yang mudah.
Pasalnya, Jung Yu Mi belum pernah menjalani kehidupan sebagai seorang ibu rumah tangga.
Oleh sebab itu, ia banyak belajar dari ibu dan neneknya.
Termasuk membaca berulang kali novel aslinya demi bisa mengungkapkan emosi yang pas.
Baca Juga: Hampir 5 Tahun Vakum, Kim Tae Hee Pertimbangkan Tawaran Main Drama Baru
Ya, Kim Ji Young: Born 1982 merupakan adaptasi dari novel populer karya penulis Jo Nam Joo dengan judul yang sama.
Kim Ji Young: Born 1982 mulai tayang perdana di Korea Selatan pada 23 Oktober mendatang. (*)
Gagal Move On dan Tak Terima sang Mantan Pacar Sudah Punya Kekasih Baru, Pria Ini Culik sang Wanita tapi Keciduk Polisi, Begini Akhirnya
Source | : | Soompi |
Penulis | : | Nesiana Yuko Argina |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |