2. The Ordinary Ascorbyl Glucoside Solution 12%
Selain itu ada juga produk serum dari brand The Ordinary.
Produk Ascorbyl Glucoside Solution 12% merupakan serum yang dapat mencerahkan wajah dengan rangkaian vitamin C yang stabil.
Serum ini mengandung Ascorbyl Glucoside, yang merupakan vitamin C yang dapat larut dalam air, mengandung anti oksidan yang dapat mencerahkan kulit dan mengurangi tanda-tanda penuaan.
Baca Juga: Terjangkau, Ini 3 Serum Lokal yang Ampuh Bersihkan & Cerahkan Wajah
3. Pond's Flawless White Ultra Luminous Serum
Produk serum ini diketahui mengandung sembilan kali lebih banyak bahan pencerah dibanding Flawless White Day Cream dalam satu tetes.
Kekuatan kandungan pada serum ini diketahui akan menghambat siklus melanin kulit untuk memudarkan noda hitam yang sulit dihilangkan.
Selain itu Pond's Flawless White Ultra Luminous Serum juga diklaim dapat meratakan warna kulit hanya dalam 1 minggu.
Baca Juga: Suntik Putih, Kenali Bahan yang Digunakan untuk Mencerahkan Kulit, Bahaya Nggak sih?
4. Votre Peau Serum Vitamin C
Selanjutnya ada produk Vitamin C Serum dari brand Votre Peau, yang mengandung zat aktif yang memiliki kemampuan alami untuk melembabkan, melindungi, mencerahkan dan menginduksi pembentukan kolagen baru.
Produk ini dikemas dalam botol pump berwarna gelap, yang memperkecil risiko oksidasi. (*)
Baca Juga: 5 Bahan Alami untuk Mencerahkan Kulit Tangan dan Kaki Belang buat Kamu yang Sering Naik Motor!
Penulis | : | Ristiani Theresa |
Editor | : | Ristiani Theresa |