Memang di dalam rumah ditemukan bercak darah.
Tapi, Kapolres Malang Kota AKBP Asfuri mengatakan tidak ada barang yang hilang di rumah Agus Samad.
Di dalam rumah juga tak terlihat acak-acakan.
"Tidak ada barang yang hilang, juga tidak ada ruang yang berantakan," ujar Asfuri dikutip dari Surya.co.id, Sabtu (24/2/2018).
(BACA : Simak 5 Fakta Tentang Pemandu Karaoke yang Dicor Hingga 3 Lapis, Pelaku Ungkap Metode Pembunuhan )
3. Seminggu tak pergi ke masjid.
Hadi, seorang takmir masjid Ar Riyad di RW 5, Kelurahan Pisang Candi, Sukun, Kota Malang, mengatakan kalau Hadi selalu rutin ke masjid, khususnya saat maghrib dan isya.
Namun, dalam seminggu terkahir Hadi tak lagi melihat Agus pergi ke masjid.
Kemudian pada Sabtu (24/2/2018) pagi Hadi mendengar informasi kalau Agus meninggal dunia.
Kasus ini pun masih didalami oleh petugas kepolisian.
(BACA : Nggak Nyangka! Kediaman Rizal Djibran Didominasi Warna yang Berdampak Buruk Bagi Mental Manusia )
"Kami masih melakukan penyelidikan secara mendalam. Nanti kami tunggu hasil otopsinya," kata Asfuri. (*)
Penulis | : | Arif B Setyanto |
Editor | : | Arif B Setyanto |