Grup band Slank membuka konsernya yang bertajuk "Slank in Love" dengan "Mars Slankers".
Seperti dilansir Kompas.com, lagu ini langsung dibawakan secara acapela bersama para slankers yang sudah memenuhi Balai Sarbini, Semanggi, Jakarta Selatan, Selasa (27/2/2018).
(Asek! Syifa Gandeng Cowok, Pacar Baru Yah?)
Selanjutnya grup band yang beranggotakan Kaka (vocal), Ivanka (bass), Ridho (gitar) dan Bimbim (drum) ini melantunkan lagu "I Miss You but I Hate You".
Begitu lagu usai, Kaka langsung menyapa penonton, seraya melepaskan jasnya.
"Selamat malam Balai Sarbini," ujarnya.
"Buat gue bajunya terlalu berlebihan," lanjutnya.
Kaka pun melanjutkan dengan sedikit cerita mengenai tema konser malam ini yang bertajuk "Slank in Love".
(Cie Jennifer Dunn yang Punya Squad di Penjara, Seru Juga!)
"Selama berdiri 34 tahun. Tahun ini 35 tahun. Setelah hampir 35 tahun, banyak lagu tercipta, banyak kontroversi. Untuk malam ini speciality kita adalah cinta. Berhubung Februari belum habis masih bulan cinta. Makannya namanya "Slank in Love". 50 persen rock 50 persen love," kata Kaka lagi.
Lagu "Mawar Merah" lalu mengalun berikutnya. Konser "Slank in Love" digelar di Balai Sarbini, Semanggi, Jakarta Selatan.
Dalam konsernya kali ini Slank akan membawakan tembang cinta miliknya dan berkolaborasi dengan Cita Citata, Kikan, Via Valen, Krisdayanti dan Sophia Latjuba. (*)
(Agung Budi Santoso/TribunStyle)
Penulis | : | Nailul Iffah |
Editor | : | Nailul Iffah |