Grid.ID - Menurut National Institutes of Health, sembelit atau konstipasi yang normal itu terjadi 3 kali per minggu.
NIH memperkirakan bahwa sekitar 42 juta orang mengalami konstipasi di dunia ini.
Wanita tampaknya lebih rentan mengalami konstipasi daripada pria.
Menurut seorang ahli gizi, menjaga tubuh tetap terhidrasi dan mengkonsumsi serat tinggi adalah cara terbaik untuk mencegah sembelit.
Untuk itu, kamu perlu memperhatikan pola makan dan asupan gizi yang masuk ke dalam tubuhmu.
Dilansir dari laman Women's Health, Grid.ID merangkum beberapa makanan yang wajib dihindari saat sedang konstipasi.
1. Susu
Ada sebagian orang yang tidak bisa mencerna gula dalam susu.
Hal ini bisa menyebabkan orang tersebut mengalami sembelit atau diare.
Menurut data dari Perpusatakan Nasional Amerika, sekitar 65 persen orang mengalami kesulitan untuk mencerna laktosa.
Kesulitan inilah yang mengakibatkan sembelit, karena susu mengandung laktosa.
Penulis | : | Justina Nur Landhiani |
Editor | : | Justina Nur Landhiani |