"Ada lebih banyak kota untuk didatangi."
"Informasi penjualan, tempat dan detail akan segera dirilis," ujar Eric.
Eric selanjutnya meminta para penggemar agar datang dan menyemangatinya di konser.
We kick off the #BeforeWeBegin World Tour in ASIA! More cities to come. On sale information, venues and details to be released soon. Turn on my post notifications/alerts and stay tuned to https://t.co/RpNggUKX4F. Also stream. ❤️ so who’s coming? tag a friend! pic.twitter.com/YfTt9mezI4
— 에릭남 (Eric Nam) (@ericnamofficial) November 20, 2019
Pengumuman itu pun langsung disambut gegap gempita oleh fans.
"Eric, aku ingin bertemu denganmu di Jakarta," komentar fans berakun @ucandoit166.
"Waaawwwwwww, jakarta kecipratannnnnnn ihiyyyyy," komentar girang penggemar Indonesia berakun @zkiaryn.
"Oh ya terima kasih! Kamu akhirnya datang ke Jakarta."
"Semoga bertemu dirimu segera, babe," imbuh netizen berakun @ainintann.
Eric Nam sendiri baru saja merilis album barunya berjudul Before We Begin pada 14 November silam.
Itu merupakan album bahasa Inggris pertama Eric Nam.
Album tersebut berisi beberapa lagu di antaranya Love Die Young, Come Through, No Shame, dan How'm Doing.
Ada pula lagu Congratulation yang menampilkan duetnya dengan penulis lagu terkenal Marc E. Bassy.
Bassy adalah musisi berbakat yang telah bekerja dengan banyak artis internasional seperti G-Eazy, Kehlani, Kyle, dan YG. (*)
Penulis | : | Mia Della Vita |
Editor | : | Nurul Nareswari |