Memiliki istri dan anak memberi saya lebih banyak tujuan.
Saya jauh lebih egois sebelumnya, tetapi sekarang saya berpikir tentang apa yang akan menjadi panutan.
Saya hanya ingin menjadi pria yang lebih baik," tulis Cecep seperti dikutip Grid.ID dari Instagram cecepreza_ pada Rabu (20/11/2019).
Baca Juga: Perokok Aktif, Cecep Reza Sempat Berhenti Merokok Pasca Dioperasi Pasang Ring Jantung
Postingan ini langsung dibanjiri ucapan duka termasuk dari Marcellino Lefrandt.
"Selamat jalan Cecep," kata Marcellino Lefrandt.
Beberapa netizen juga menyebut tulisan Cecep seolah jadi pertanda.
"Kayak udah pertanda ya. RIP Bombom," tulis @mayyaalmayya.
Baca Juga: Sebelum Wafat, Cecep Reza Sempat Berniat untuk Berobat ke Dokter Terawan
"Postingan-postingan sebelum ini kata-katanya udah bnyak firasat juga ya kayaknya. Semoga beliau lebih tenang di sana. Diampunkan segala dosanya dan keluarga diberi kesabaran," tulis @srydewi_nal.
"Dan dia pergi sementara dia berusaha menjadi pria yang lebih baik. Mungkin Tuhan berkata cukup, karena dia cukup baik dan melakukan pekerjaan dengan baik. Semoga dia beristirahat dengan tenang," tulis @vitario18.
Sebagaimana diketahui, Mochamad Syariful Zanna alias Cecep Reza meninggal dunia akibat sakit jantung yang dideritanya.
Baca Juga: Kenangan Indra Birowo dengan Cecep Reza, Sempat Konsultasi Soal Usaha dan Kompak Geluti Fotografi
Viral Peserta Indonesian Idol Punya Suara Unik Mirip Optimus Prime, Anang Hermansyah Langsung Ramal Begini
Source | : | |
Penulis | : | Nesiana Yuko Argina |
Editor | : | Deshinta Nindya A |