Dokter Zhang yang merupakan ahli bedah vaskular, tak tinggal diam dan langsung bergegas mendatangi kakek itu.
Setelah diperiksa, Zhang menemukan jika kandung kemih sang kakek telah penuh terisi urine sekitar 1.000 mili liter, dan apabila tak segera dikeluarkan, kandung kemih kakek tersebut bisa pecah dan berakibat fatal.
Tak tega melihat kakek tersebut kesakitan, Zhang langsung berinisiatif menyiapkan peralatan untuk membantu mengeluarkan urine sang kakek.
Zhang mengumpulkan masker oksigen portabel, jarum suntik, sedotan susu botol dan selotip, ia rupanya bermaksud ingin menyedot urine tersebut agar keluar.
Baca Juga: Waspadai 7 Gejala Batu Ginjal, Termasuk Kencing yang Berbau Menyengat
Namun karena ruang kabin terbatas, alat syphoning tidak bisa berfungsi dengan baik sehingga percobaan untuk mengeluarkan urine menjadi tersendat.
Tak mau menyerah begitu saja, Zhang langsung memutuskan untuk menyedot urine dari kandung kemih sang kakek menggunakan mulutnya sendiri.
Astagfirullah, Cuma Gara-gara Kuah, Pegawai di Rumah Makan Padang Ini Babak Belur Dikeroyok Pengunjung!
Source | : | World of Buzz |
Penulis | : | Siti Maesaroh |
Editor | : | Nindya Galuh Aprillia |