Baca Juga: 25 Tahun Jadi Vokalis, Armand Maulana Ternyata Menyimpan Rasa Bosan pada Salah Satu Lagu GIGI!
Paula yang duduk di sebelahnya persis hanya bisa senyum-senyum sembari mengusap perutnya yang buncit.
"Dia pendiem kan? Pasti nanti bayinya pendiem juga. Banyak protes gak?" imbuh Armand.
"Enggak. Awalnya doang, tapi makin ke sini enggak," jawab Baim singkat.
"Bayinya juga baik ntar. Bini gue kan banyak protes, makanya anak gue juga pendiem tuh," jelas Armand.
"Oh iya? Ngidam juga enggak aneh-aneh sih. Paling cuma ngidam yang gak parah banget, kayak pengin sukun," terang Baim.
Paula menambahkan, "Tapi juga itu gak ngidam yang gimana-gimana".
Baca Juga: 25 Tahun Arungi Rumah Tangga Bersama Armand Maulana, Dewi Gita: Jujur Bosen!
Membahas soal ngidam, Armand pun curhat mengenai ngidam yang dialami sang istri, Dewi Gita, saat hamil dahulu.
"Kalau bini gue ngidamnya apa coba? Pengin foto sama Ari Wibowo," kenangnya sembari tertawa.
"Gue sampai bingung, 'Serius mam?'. Iya katanya, ya udah oke," tandasnya.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Nesiana Yuko Argina |
Editor | : | Deshinta Nindya A |