2. Compact Disk
Kumpulkan semua kepingan CD bekas yang sudah tidak terpakai lagi.
Buatlah kerajinan dengan kepingan CD menjadi tatakan gelas atau bingkai cermin yang menarik.
Potong CD menjadi beberapa potongan dan tempelkan di batas cermin.
Dijamin tampilan cermin kamu akan tampil segar dan kece.
(Unik dan Vintage, Kamu Bisa Banget Manfaatkan 5 Barang Bekas Ini Jadi Pot Tanaman)
3. Kaleng Soda
Sesudah meminum soda, biasanya kamu akan langsung membuang kalengnya.
Mulai sekarang jangan lakukan hal itu.
Kamu bisa menghasilkan kerajinan dari kaleng soda bekas loh.
Cucilah kaleng untuk menghilangkan semua residu dan biarkan hingga kering.
Gunakan pembuka kaleng untuk membuka tutup kaleng atau kamu bisa memotong bagian atas kaleng.