5. Glenn Fredly dan Mutia Ayu
Glenn resmi melepas status dudanya dengan menikahi pedangdut Mutia Ayu pada 19 Agustus 2019.
Dengan alasan menjaga momen tersebut tetap sakral, keduanya sepakat menggelar pernikahan secara tertutup.
Bahkan para tamu undangan sempat diminta untuk tutup mulut di hadapan media.
Baca Juga: Mengaku Baru Kenal, Edo Kondologit Sebut Glenn Fredly Serasi Dengan Mutia Ayu
Kendati demikian, kabar bahagia ini akhirnya tersiar juga ke publik.
Tak lama, pasangan ini pun santer dikabarkan menikah karena kondisi Mutia yang sudah hamil duluan.
Meski keduanya tak menyangkal ataupun membenarkan, kabar itu sepertinya bukan isapan jempol belaka.
Pasalnya, beberapa waktu lalu Glenn kedapatan mengunggah foto sang istri dengan perutnya yang sudah membuncit di akun Instagram pribadinya.
6. Rezky Aditya dan Citra Kirana
Rezky Aditya memutuskan untuk menikahi Citra Kirana, perempuan yang sudah ditaksirnya sejak lama.
keduanya resmi menjadi pasangan suami istri pada 1 Desember 2019.
Bikin Syok, Nadia Vega Ungkap Sudah Lama Cerai dari Suami Bulenya: Penginnya Seumur Hidup, tapi...
Source | : | Kompas.com,Instagram,Grid.ID |
Penulis | : | Nesiana Yuko Argina |
Editor | : | Nesiana Yuko Argina |