Namun penampilan Wendy itu akhirnya harus dibatalkan.
Baca Juga: Joy dan Wendy Red Velvet Sempat Minder saat Pertama Kali Melihat Irene, Kenapa?
Tak terima idolanya terluka, penggemar Red Velvet pun meluapkan kemarahan mereka kepada SBS.
Karena SBS belum juga mengeluarkan permintaan maaf kepada Red Velvet, Wendy dan SM Entertainment atas kondisi panggung yang tak aman.
"Redvelvet layak mendapatkan permintaan maaf. SBS tetap diam tentang masalah ini," komentar netizen berakun @byuncheng.
Baca Juga: Gelar Jumpa Fans di Chicago, Wendy Red Velvet Diteriaki Fans Karena Kontroversinya
"Reveluvs, kami tidak akan berhenti kecuali sbs meminta maaf dengan benar atas apa yang telah mereka lakukan pada Wendy kami," pinta fans berakun @G-Soo12.
"Kami tidak menerima permintaan maaf untuk hal-hal lain. Mohon maaf kepada Wendy," komentar penggemar berakun @wen0221.
Hingga kini, SBS belum merilis rincian tentang bagaimana Wendy cedera.
Baca Juga: Wendy Red Velvet Sempat Ingin Berhenti Jadi Trainee karena Seulgi
Penggemar yang berada di lokasi yakin bahwa Wendy cedera disebabkan panggung yang tidak aman untuk tampil.
Fans mengatakan dia jatuh sekitar 2 meter dari panggung yang goyah.
Namun dugaan tersebut belum dapat tidak dikonfirmasi.
(*)
Source | : | Koreaboo |
Penulis | : | Mia Della Vita |
Editor | : | Deshinta Nindya A |