3. Nama suku
Sepertiga jumlah negara di dunia dinamai berdasarkan suku endemik yang ada di wilayah mereka.
Menurut data dari Quartz, kategori ini bukan cuma mencakup nama suku saja tapi ada pula yang menggunakan nama beberapa atribut tradisionalnya.
Sebagai contoh Bangladesh yang dalam bahasa Bengali, Bangladesh memiliki berarti "tanah masyarakat Bengali".
Macedonia contoh lain.
Nama ini diambil dari bahasa Yunani kuno "mak" yang berarti "tinggi".
Hal ini dikarenakan masyarakat Macedonia mayoritas berpostur tinggi tegap.
(Nama Anak Kylie Jenner Terasa Millennial Sekali)
4. Tokoh penting
Berdasarkan data dari Quartz, sebanyak 25 negara menggunakan sistem ini untuk menamai wilayahnya dan kebanyakan nama yang digunakan adalah nama laki-laki.
Filipina (Philippines) contohnya.
Namanya diambil dari naa Raja Spanyol pada abad ke-16, Raja Philip II.
Sedangkan nama Amerika Serikat (The United States of America) dipilih untuk menghormati penjelajah asal Italia yang dipercaya menemukan benua Amerika pertama kali, Amerigo Vespucci. (*)