Di tahun 1947, Guillero Haro bekerja untuk Observatorio de Tacubaya dari UNAM.
Guillermo Haro banyak berkontribusi untuk observasional astronomi terutama dengan teleskop Tonantzintla Schmidt.
Di antaranya ialah deteksi sejumlah nebula planet ke arah pusat galaksi dan penemuan kondensasi nonstell di awan dengan kepadatan tinggi di dekat daerah pembentukan bintang.
Astronom ini bersama dengan rekan kerjanya juga menemukan bintang suar di wilayah nebula Orion, dan kemudian di agregat bintang dari berbagai usia.
Aktivitas intensnya mendeteksi bintang-bintang suar terus berlanjut sampai akhir hayatnya.
Proyek penelitian besar lainnya yang dilakukan oleh Guillermo Haro ialah daftar 8746 bintang biru dalam arah kutub galaksi utara yang diterbitkan bersama dengan WJ Luyten pada tahun 1961.
Daftar 44 galaksi biru Guillermo Haro yang disusun pada tahun 1956 merupakan pendahulu dari karya Benjamin Markarian.
Selain itu Guillermo Haro juga menemukan sejumlah bintang T Tauri, satu supernova, lebih dari 10 novae, dan satu komet.
(BACA: Google Doodle Rayakan Ulang Tahun ke-97 Usmar Ismail, Pelopor Perfilman Indonesia)
Keberadaan Guillermo Haro sangat berpengaruh dalam perkembangan astronomi di Meksiko.
Tidak hanya berdasarkan penelitian astronomi tetapi juga dengan mempromosikan pengembangan institusi baru.
Dalam aspek yang lebih penting, ia mendefinisikan penelitian astrofisika modern di Meksiko dimana ia memberi impuls kepada berbagai jalur penelitian awal dan menetapkan kebijakan ilmiah baru.
Pada tahun 1968, Guillermo Haro menikah dengan wartawan dan penulis Elena Poniatowska dan bercerai pada tahun 1981. (*)
5 Arti Mimpi Bermain Biola di Depan Kekasih, Ternyata Pertanda Ingin Pasangan Bahagia? Simak Penjelasannya
Penulis | : | Violina Angeline |
Editor | : | Violina Angeline |