Sehingga belum diketahui apakah pelantun Move ini juga akan menggelar tur konser Asia.
Namun di sela-sela siaran langsungnya, Taemin sempat menyapa penggemarnya di Indonesia.
"Hello Indonesia," kata dia sambil melambaikan tangan ke kamera.
Sebelumnya, Taemin juga mengungkap kegiatan yang akan dilakukan pada hari ini, Kamis (26/12/2019).
Dia menjelaskan, akan menggelar konser solo T1001101 di Jepang pada 26 Desember.
Namun setiba di bandara, maknae SHINee ini harus menjalani hukuman dengan menggunakan kostum olaf.
Hukuman tersebut didapatnya lantaran gagal menuntaskan misi dalam fan meeting-nya yang digelar sewaktu hari Natal.
Meski malu, Taemin benar-benar mengenakan kostum olaf saat tiba di bandara Korea Selatan.
Ia terlihat memasang kepala olaf di atas topinya saat turun dari mobil menuju ke dalam bandara.
Taemin harus mengenakan kostum itu sebagai fashion airport menuju ke Jepang.
(*)
Cabang Restoran Raffi Ahmad Dikeluhkan Tutup, Bagaimana Kondisi Asli Bisnis Rojo Sambel Sekarang?
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Mia Della Vita |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |