Tak ayal, Raffi dan Gigi yang awalnya berniat untuk bermesraan di tempat itu justru dibuat salah fokus oleh 2 turis yang berdiri tepat di sebelah mereka.
"Pas kita lagi mau cium, salfok sama 2 orang di sebelah kanan pura-pura ga liat," tulis sang artis di keterangan unggahannya di Instagram @raffinagita1717.
Potret mesra saat di Napoli yang dibagikan oleh Raffi Ahmad dan Nagita Slavina ini langsung disambut komentar antusias dari para netizen.
Salah satunya artis Nikita Mirzani yang mengaku rindu untuk berkunjung kembali ke kota itu.
"Adeuh kangen banget mau ke sana," tulis @nikitamirzanimawardi_17.
Begitu pula dengan netizen lainnya yang dibuat baper dengan kemesraan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina yang semakin terpampang nyata sejak mereka memutuskan plesiran keliling dunia.
"Senang sekarang lihat A Raffi dan Mba Gigi tambah romantis..," tulis @suryani0785.
"Kak Gigi sama Kak Raffi Ahmad so sweet banget sih," tulis @vinanda1049.
"Mantap deh kaya berasa abege lagi," tulis @i.muttiafaza. (*)
Source | : | |
Penulis | : | Puput Akad Ningtyas Pratiwi |
Editor | : | Puput Akad Ningtyas Pratiwi |