(BACA : Syarat Tukar Tambah Samsung atau iPhone Lama ke Galaxy S9 dan S9+, Mudah Kok)
Perusahaan yang berbasis di Amerika tersebut sepertinya memang tak gampang puas.
Setelah menciptakan produk gadget seperti iPhone, iPad dan MacBook, kabarnya teknologi baru bakal dihadirkan.
Teknologi yang dimaksud yaitu layar MicroLED.
Dikutip dari laman Techradar dan Bloomberg News, MicroLED siap menggeser layar OLED di kemudian hari.
Seperti yang diketahui, layar OLED masih diusung seri Apple seperti iPhone X.
MicroLED nantinya akan menjadikan layar menjadi lebih tipis, lebih terang dan hemat daya.
(BACA : Kenali Aplikasi Edit Video yang Sering Dipakai Lucinta Luna di Instagram)
Display tersebut bakal memberi warna baru untuk produk selanjutnya.
Menurut banyak sumber, proyek MicroLED sudah hampir ditinggalkan setahun lalu.
Kemudian dibangkitkan kembali sejalan dengan kemajuan teknologi dan permintaan pasar.
Layar MicroLED nantinya juga dirasa aman untuk dipatenkan oleh perusahaan.
Untuk sekarang ini, Apple dipasok produsen Samsung dan LG dalam merancang dan memproduksi gadget.
(BACA : Yeay, Tiga Ponsel Asus akan Terima Update Pembaruan Android Oreo Akhir Bulan Ini)
Apple Watch dirasa menjadi produk fungsional dan portabel pertama dengan adaptasi layar MicroLED.
Dengan hadirnya MicroLED, Apple berharap mampu mengurangi pesaingnya.
Dan meskipun teknologi MicroLED belum sampai ke konsumen, perusahaan Samsung konon akan merilis 'The Wall' akhir tahun 2018 sebagai TV modular besar dengan teknologi canggih.(*)
Penulis | : | Linda Fitria |
Editor | : | Linda Fitria |