Wah… kira-kira seperti apa ya?
Mikha Tambayong terlihat mengenakan mini blazer dress dengan detail stud beaded bernuansa silver.
(BACA: Muncul Versi Baru, Inilah 3 Fitur Baru WhatsApp )
Dalaman blazernya diberikan slit dress beraksen sheer dengan warna silver yang terlihat lebih muda.
Aksen statement belt juga hadir menghiasi blazer yang ia kenakan.
Untuk alas kakinya, ia mengenakan over-the-knee socks boots dengan warna abu-abu yang nampak serasi dengan outfitnya.
Menghiasi penampilannya Mikha mengkalungkan beaded choker dengan aksen kain sheer bernuansa silver senada.
Untuk makeupnya pun bernuansa silver dengan taburan glitter silver di pipi dan lipstik nude beige.
Rambutnya sendiri ditata dengan gaya twig kissed curl hair yang super nyentrik seakan menyatu dengan gaya busananya.
(BACA: 3 Perawatan Kulit yang Harus Dilakukan Setelah Mencuci Rambut, Apa ya? )
Wah… masih keren kan gayanya.(*)
Nagita Slavina Diam-diam Punya Toko Berlian, Raffi Ahmad Syok saat Diajak Berkunjung ke Toko sang Istri: Ini Milik Kamu?
Penulis | : | Justina Nur Landhiani |
Editor | : | Justina Nur Landhiani |