“Omahmu ngendi nduk (rumahmu di mana, nak)?” tulisnya di kolom caption.
Meski terlihat ala kadarnya, tampilan Soimah selama plesiran di Jepang tak dapat dipandang sebelah mata.
Bagaimana tidak, sepatu yang dipakainya ketika duduk mengemper di pinggir jalan ternyata merupakan keluaran brand ternama, Nike.
Mengutip dari laman cheapinus.com, sepatu bernama UNDERCOVER x Nike Waffle Racer Gray Yellow Running Shoes ini dibanderol dengan harga 178,59 dolar AS atau setara Rp 2,4 juta!
Alhasil, para netizen di Instagram pun berbondong-bondong untuk mengomentari penampilan Soimah ini.
Dari sekian banyak komentar, muncullah julukan dari seorang netizen yang menyebut istri Herwan Prandoko ini sebagai ‘gembel high class’.
Baca Juga: Tajir Melintir, Soimah Tak Segan Letakkan Benda Seharga Rp 300 Juta di Ruang Tamu Rumahnya
"Ojo didelok nduwure, deloken sepatune (jangan dilihat atasnya, lihatlah sepatunya),” tulis @jumywiyarjo.
"Gembel high class ya mak," tulis @yoyo.yoha.
"Gembel jaman now ya mak," tulis @mentarirhma. (*)
Duduk Lesehan, Nia Ramadhani Buka Bersama Atlet Muda Pencak Silat di Yayasan Yatim Piatu
Source | : | Instagram,Cheapinus.com |
Penulis | : | Puput Akad Ningtyas Pratiwi |
Editor | : | Puput Akad Ningtyas Pratiwi |