Seperti yang diberitakan Tribunnews.com sebelumnya, bus pariwisata dengan nopol E 7508 W tersebut mengalami rem blong saat melewati turunan Palasari, Kampung Nagrog, Desa Cisaat, Kecamatan Ciater, Kabupaten Subang.
Bus yang membawa wisatawan dari objek wisata Tangkuban Perahu menuju Depok tersebut akhirnya hilang kendali dan terguling.
"Ini kecelakaan tunggal bus terguling, delapan meninggal dan sejumlah orang luka berat dan ringan," ungkap Kapolres Subang, AKBP Teddy Fanani.
"Ini, kan, jalan tikungan dan menurun kemudian mungkin dengan kecepatan tinggi. Dan hasil olah TKP awal rem tidak berfungsi dengan normal," lanjutnya.
(*)
5 Shio Paling Suka Berkunjung ke Rumah Sanak Saudara Pas Imlek 2025, Kamu Termasuk?
Source | : | tribunnews |
Penulis | : | Arif Budhi Suryanto |
Editor | : | Nurul Nareswari |