Pada hari itu, ibu dari tiga anak ini memakai busana dari Dolce & Gabbana bercorak hitam.
Kate juga tidak memakai banyak aksesoris, termasuk cincin tunangannya seharga 250 ribu Poundsterling (Rp 4,4 miliar).
Mengutip Dailymail, Kamis (30/1/2020), Kate terlihat tanpa cincin tunangan yang diberikan oleh Pangeran William.
Istana Kensington mengkonfirmasi bahwa Kate Middleton sengaja melepaskan cincin bermata batu permata biru itu karena kebijakan kesehatan dan keselamatan rumah sakit.
Meski penampilan terbilang sederhana, Kate Middleton tetap mencuri perhatian.
Terlebih lagi setelah ada insiden rok terangkat yang menjadi sorotan publik.
Kejadian seperti itu sebenarnya bukan pertama kalinya dialami oleh Kate Middleton.
Karena terbilang cukup sering, Ratu Elizabeth II bahkan sampai menyarankan Kate Middleton untuk menambahkan beban pada roknya.
Mengutip New Idea, Kamis (30/1/2020), sang Ratu tidak pernah memiliki momen seperti itu karena ia selalu menyelipkan pemberat tirai seharga 2 Dolar AS di dalam lapisan pakaiannya.
Berbentuk bulat, pemberat itu mampu mencegah rok terangkat saat angin berhembus.
Sebelumnya, Kate pernah mengalami kejadian memalukan serupa saat sedang kunjungan kerajaan ke Kanada pada tahun 2011.
Baca Juga: Terungkap, Kate Middleton Diam-diam Menyamar Jadi Bidan di Rumah Sakit London
Ketika itu, gaun kuning Kate rancangan Jenny Packham terangkat tertiup angin hingga mengekspos bagian pahanya. (*)
Source | : | dailymail.co.uk,Newidea.com |
Penulis | : | Mia Della Vita |
Editor | : | Nindya Galuh Aprillia |