Ini berawal dari postingan Instagram pribadinya @putridelinaa pada Rabu (29/1/2020) lalu.
Sembari mengunggah potret cantiknya berbalut busana Muslim berwarna krem, Putri Delina menyematkan sebuah pesan bernada menggelitik.
Bagaimana tidak, ia mendadak menyinggung soal pihak yang dizalimi.
"Orang yang hanya diam ketika dizalimi, bukanlah orang yang tak mampu membalas, hatinya terlalu kuat untuk bisa mengalah," tulisnya di kolom caption.
Pesan ini seolah menjadi curahan hati Putri Delina setelah ia dibully habis-habisan oleh para netizen karena memilih untuk berada di pihak Teddy, sementara mayoritas orang menentangnya.
Alhasil, postingan Instagram Putri Delina tersebut kini dibanjiri komentar dukungan yang memuji sikapnya yang memilih untuk mengalah.
“Ikhlasin aja ya neng cantik. Diam itu emas. Insya Allah ada balasannya yang terbaik. Take care ya neng," tulis @ria.hapsari81.
"Diam bukan berarti salah, bicara bukan berarti benar. Semangat terus Put stay strong baby," tulis @kiaaafriananda.
Source | : | |
Penulis | : | Puput Akad Ningtyas Pratiwi |
Editor | : | Puput Akad Ningtyas Pratiwi |