"Kalau tidak sehat, pasti tidak diperbolehkan keluar oleh pemerintah China. Karena sehatlah, makanya diperbolehkan keluar dari China," jelas Harry.
Harry juga berharap agar masyarakat bersedia menerima 245 WNI yang baru saja dipulangkan ke tanah Air.
"Seperti saya katakan tadi, 245 WNI tersebut dalam kondisi sehat. Bagaimanapun mereka saudara kita, warga Indonesia juga, jadi sudah saatnya kita saling membantu dan memberi dukungan," paparnya.
Lebih lanjut, Harry juga menyampaikan apabila demonstrasi yang digelar warga Natuna sejauh ini aman dan kondusif.
"(Natuna memanas) Hoaks itu. Natuna kondusif kok. Dan, sejauh ini aman," pungkasnya.
Sementara itu melansir informasi dari Tribunnews, Kementrian Kesehatan (Kemenkes) Wiedra Woworuntu juga menghimbau masyarakat untuk tidak terlalu khawatir.
"Artinya kan dia menularnya masih droplet infection atau airborne infection itu kan juga belum tahu. Nah kalau misalnya droplet infection itu pun jaraknya 1-5 meter pun juga tidak terkena," kata Wiedra.
Wiedra juga meminta agar masyarakat tidak terlalu resah menanggapi virus corona ini.
"Tapi saya sih mengimbau aja bahwa masyarakat jangan terlalu berlebihan untuk menanggapi bahwa penyakit ini sangat berbahaya begitu," ungkap Wiedra.
"Tapi mari kita sama-sama untuk melihat atau kita sikapi, bahwa WNI kita yang datang ini adalah warga negara yang sehat."
"Dan akan diobservasi terus menerus oleh tenaga kesehatan," jelasnya.
(*)
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri
Source | : | Kompas.com,tribunnews |
Penulis | : | Novia |
Editor | : | Nurul Nareswari |